Pagi bunda kali ini kami akan membagikan resep sayur asam sederhana. Bisa anda praktekkan dirumah dan sajikan untuk keluarga tercinta. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan dibawah ini lalu ikuti langkah cara membuatnya. Berikut adalah resepnya, selamat mempraktekkan yah bunda and happy cooking,
Bahan:
Bahan:
- 6 Lonjor kacang Panjang , potong sesuai selera
- 4 Sdm Kacang Merah
- 3 Sdm Kacang tanah
- 2 Buah Labu Siam Potong dadu
- 2 Buah Jagung Manis potong – potong
- 1 Ikat daun Melinjo
- 250 gr Melinjo
- 1 Buah Terasi
- 3 Buah Cabai Merah Panjang
- 6 siung Bawang Merah
- 2 Siung bawang Putih
- 1 Ruas Lengkuas ( memarkan )
- 3 Lembar Daun Salam
- 3 Sdm Air asam jawa , sesuai selera bila anda ingin lebih terasa asam .
- 1 Liter Air untuk kuah
- Secukupnya Garam & Gula merah
- Siapkan semua bahan kemudian cuci hingga bersih sayuran sayuran yang di perlukan .
- Rebus air untuk kuah , diamkan beberapa menit hingga mendidih
- Masukan kacang panjang, jagung manis , kacang tanah , melinjo yang telah di siapkan , tunggu beberapa saat hingga setengah matang ( empuk )
- Sambil menunggu bahan yang telah dimasak tadi matang , mulailah menghaluskan bawang merah , bawang putih , cabai dan terasi .
- Siapkan pula air asam jawa , dengan cara tuangkan air hangat pada asam jawa agar sari – sari asam jawa menyatu dengan air . ( lebur )
- Setelah bahan kacang – kacangan setengah matang , masukan sayuran – sayuran yang telah di siapkan seperti , daun melinjo dan labu siam . campurkan pula perassan air asam dan tambahkan gula jawa dan garam sesuai selera .
- Tuangkan bumbu halus yang telah di siapkan berserta lengkuas dan daun salam yang telah di memarkan , kemudian masak hingga matang seutuhnya .
- Setelah matang hidangkan bersama tempe goreng / ikan asin dan sambal terasi Suuuueeeger .
Komentar
Posting Komentar