Halo sobat kuliner,bagaimana kabarnya,semoga baik selalu kali ini saya akan berbagi resep,seperti kemarin yaitu membuat kue,tapi kali ini saya akan bagikan cara membuat kue pukis,bagaimana apakah sobat pernah merasakan rasa dari kue pukis,mungkin ada yang masih bingung apa itu kue pukis,lihat seperti gambar di atas untuk contoh kue pukis.tapi kali saya akan bagikan resep kue pukis yang rasanya menguncang dunia,jika sudah penasaran dan tidak sabar ingin mencoba resep dari saya silahkan siapkan bahan di bawah ini.
bahan-bahan yang harus sobat persiapkan adalah sebagai berikut
- 400 gram tepung terigu,bisa menggunakan yang bermerek
- 1/2 sendok makan ragi instant
- persiapkan 150 gram gula putih
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh vanili
- 3 butir telur ayam,gunakan telur ayam jawa
- 30 gram margarin yang sudah dilelehkan
- 150 ml santan kelapa,bisa membeli yang sudah jadi biasanya kara,atau buat sendiri
- persiapkan 1/2 sendok teh pasta vanili
- 100 ml air matang
- keju,bisa beli yang sudah parutan atau bisa dengan parut sendiri,lakukan secukupnya saja
- proses pertama sobat kuliner,yaitu masukan ragi instant,dengan air yang telah di persiapkan tadi,setelah itu diamkan dalam tempat sekitar 10 menit,atau sampai berbusa.
- sekarang ke langkah selanjutnya,ambil telur lalu pecah,dan kocok,tambahkan gula pasir,garam ,setelah itu hidupkan mixer,dan uleni sampai mengembang
- sekarang masukan tepung terigu,serta santan,untuk santan lakukan secara bertahap,ke dalam adonan telur yang telah kita buat pada tahap kedua tadi,aduk dengan mixer sampai merata.
- tuangkan ragi instant,yang telah kita buat pada tahap pertama tadi,lalu aduk lagi dan diamkan sampai mengembang,sekitar setengah jam
- lalu masukan margarin cair dan pasta vanili,ke dalam adonan dan aduk menggunakan mixer sampai merata.
- persiapkan cetakan kue pukis,bersihkan dahulu,setelah itu panaskan dengan oven dan olesi dengan mentega,berguna supaya tidak melekat,dan masukan adonan tadi satu-persatu ke dalam cetakan yang sudah panas.
- selanjutnya tambahkan parutan keju,dengan cara di tabur di atas adonan yang berada di cetakan,dan lakukan satu persatu sampai selesai,setelah itu tutup dan tunggu sampai matang
- langkah selanjutnya kue pukis angkat dan siapkan piring ,lalu tata dan sajikan
- langkah terakhir jangan lupa bersihkan cetakan setelah selesai mengunakan,jangan lupa ya
Komentar
Posting Komentar